Contoh Skripsi Industrial Engineering:Penjadwalan Produksi Dengan Metode Algoritma Genetika Di Pt. Agri First Indonesia

BAB I
PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang
Keberhasilan perusahaan dalam mencapai tujuannya ditentukan oleh berbagai faktor, salah satu diantaranya yang terpenting adalah kemampuan memenuhi kebutuhan pelanggan. Kepuasaan pelanggan dapat tercapai apabila perusahaan dapat melakukan pengiriman produk tepat waktu (timeliness of deliveries), mutu yang sesuai dengan harapan (expected quality) dan harga yang wajar (reasonable price). Perusahaan yang menyadari posisinya dalam persaingan memperebutkan pangsa pasar pasti berupaya untuk mendapatkan nilai terbaik di mata pelanggan.
Nilai terbaik dapat diperoleh apabila perusahaan memiliki rencana produksi yang baik dan akurat serta melaksanakannya di lantai pabrik secara efektif.

Penjadwalan merupakan salah satu kegiatan untuk mengeksekusi rencana operasional yang telah disn di lantai pabrik untuk meningkatkan penggunaan sumber daya sehingga total waktu proses dapat berkurang. Penjadwalan merupakan teknik pengambilan keputusan terkait dengan pengalokasian kapasitas yang tersedia dan menentukan apa yang harus dikerjakan (what), kapan (when), oleh siapa (by whom), dan peralatan yang digunakan (with what equipment).
Penjadwalan yang efektif dalam sistem manufaktur bertujuan untuk mengurangi biaya manufaktur dan meningkatkan efisiensi manajemen operasional. Persoalan penjadwalan produksi pada dasarnya adalah pengalokasian sumber daya untuk menyelesaikan sekumpulan pekerjaan agar memenuhi kriteria tertentu. Kriteriatersebut dapat berupa minimisasi waktu penyelesaian (makespan), pemenuhan due date, dan maksimisasi utilitas rata-rata mesin. Semua kriteria tersebut memiliki tujuan yang sama, yaitu minimisasi ongkos produksi.
PT. Agri First Indonesia adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang produksi tepung terigu dan berlokasi di Jl. Pulau Pinang V No. 9 Kawasan Industri  (KIM) II, Saentis Percut Sei Tuan, Deli Serdang Sumatera Utara.
PT. Agri First Indonesia menghasilkan berbagai macam tepung terigu dengan sistem make to stock diantaranya AFI Emas, AFI Hitam, AFI Orange, AFI Biru, AFI Merah, AFI Kuning, AFI Cokelat, Armada Biru, Armada Orange, Armada Merah, dan produk sampingan berupa makanan ternak. Perkembangan industri hilir berbahan dasar tepung terigu seperti toko roti, aneka makanan, dan mie membuat industri hulu yaitu pabrik tepung terigu juga berkembang pesat. PT.

Agri First Indonesia sebagai industri hulu harus mampu memenuhi kebutuhan pelanggan yang bervariasi.

Contoh Skripsi Industrial Engineering:Penjadwalan Produksi Dengan Metode Algoritma Genetika Di Pt. Agri First Indonesia
Downloads  Versi PDF >>>>>>>Klik Disini 

Bab I
Downloads
Bab II
 Downloads 
 Bab  III - V
 Downloads 
Daftar Pustaka
 Downloads 
Lampiran
Downloads 

Artikel terkait skripsi diantaranya : contoh proposal penelitian kualitatif, contoh proposal penelitian kuantitatif,contoh judul skripsi, contoh skripsi,contoh proposal,download skripsi, proposal skripsi, Kumpulan Contoh skripsi, contoh artikel, contoh makalah,proposal penelitian, karya tulis, judul seminar akuntansi, proposal tentang, beasiswa disertasi, laporan ta, tugas ta, tesis akuntansi keuangan, tesis kesehatan, proposal tesis akuntansi, contoh-contoh tesis, tesis gratis, tesis contoh, contoh bab 1 tugas akhir, kumpulan tugas akhir akuntansi, proposal pengajuan tugas akhir, contoh laporan tugas akhir akuntansi, judul tugas akhir jurusan akuntansi.