Contoh Skripsi Akuntansi:Analisis Kompleksitas Audit, Ukuran Perusahaan, Financial Distress, Risiko Litigasi, dan Ukuran KAP terhadap Audit Fee pasca Konvergensi IFRS pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia



BAB I
PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang  
Laporan keuangan adalah suatu penyajian terstruktur dari posisi keuangan  suatu entitas. Posisi keuangan yang tercermin di laporan keuangan inilah yang  membuat laporan keuangan diperlukan oleh berbagai pemangku kepentingan  (stakeholders) eksternal seperti investor, kreditor, pemerintah, dan masyarakat  sebagai dasar pengambilan keputusan ekonomi. Karena berhubungan dengan  pihak-pihak di luar entitas, laporan keuangan dituntut untuk menyajikan informasi  yang akurat dan andal. Penyediaan informasi keuangan yang andal  memungkinkan stakeholders menyalurkan dana ke entitas-entitas yang efisien dan  menjadikan semakin sehatnya perekonomian suatu negara (Mulyadi, 2009:12).

Keadaan tersebut memicu timbulnya kebutuhan akan pihak ketiga yang  bersifat independen dan tidak memihak untuk menjamin keandalan laporan  keuangan. Pihak ketiga ini disebut dengan auditor, yang bekerja di Kantor  Akuntan Publik (KAP). Auditor dalam pekerjaannya kemudian memberikan opini  mengenai kewajaran laporan keuangan berdasarkan kegiatan audit yang  dilakukan.
Saat ini, Indonesia sudah menerapkan standar akuntansi yang diadopsi dari  International Financial Reporting Standard  (IFRS). Penerapan standar baru  setelah konvergensi IFRS oleh International Accounting Standard Board (IASB)   2  tidak terjadi instan karena pada dasarnya standar akuntansi tersebut mengalami  proses harmonisasi terlebih dahulu. Pada Desember 2008, Ikatan Akuntansi  Indonesia (IAI) telah merencanakan konvergensi PSAK ke IFRS secara penuh  pada tahun 2012. Sejak tahun 2009 hingga 2011,  Dewan Standar Akuntansi  Keuangan – Ikatan Akuntansi Indonesia (DSAK-IAI) melaksanakan penyesuaian  IFRS ke dalam PSAK serta mengevaluasi PSAK yang berlaku. Pada tahun 2011,  dilakukan persiapan akhir dimana dilakukan penyelesaian terhadap infrastruktur  yang  diperlukan. Implementasi IFRS di Indonesia mulai berlaku secara  keseluruhan pada tahun 2012 (IAI, 2012).
Penerapan IFRS di Indonesia secara dimulai sejak tanggal 1 Januari 2012,  dimana ada beberapa butir PSAK yang sudah diadaptasi dari standar baru.
Penerapan standar baru oleh perusahaan dapat dilihat pada bagian Catatan atas  Laporan Keuangan, umumnya pada butir 2, poin Penerapan SAK baru dan Revisi.


Contoh Skripsi Akuntansi:Analisis Kompleksitas Audit, Ukuran Perusahaan, Financial Distress, Risiko Litigasi, dan Ukuran KAP terhadap Audit Fee pasca Konvergensi IFRS pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia
Downloads  Versi PDF >>>>>>>Klik Disini 

Bab I
Downloads
Bab II
 Downloads 
 Bab  III - V
 Downloads 
Daftar Pustaka
 Downloads 
Lampiran
Downloads 

Artikel terkait skripsi diantaranya : contoh proposal penelitian kualitatif, contoh proposal penelitian kuantitatif,contoh judul skripsi, contoh skripsi,contoh proposal,download skripsi, proposal skripsi, Kumpulan Contoh skripsi, contoh artikel, contoh makalah,proposal penelitian, karya tulis, judul seminar akuntansi, proposal tentang, beasiswa disertasi, laporan ta, tugas ta, tesis akuntansi keuangan, tesis kesehatan, proposal tesis akuntansi, contoh-contoh tesis, tesis gratis, tesis contoh, contoh bab 1 tugas akhir, kumpulan tugas akhir akuntansi, proposal pengajuan tugas akhir, contoh laporan tugas akhir akuntansi, judul tugas akhir jurusan akuntansi.