Skripsi Manajemen:PENGARUH PENGEMBANGAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. BANK SUMUT CABANG MEDAN ISKANDAR MUDA


BAB I PENDAHULUAN
1.1.  LATAR BELAKANG MASALAH Karyawan merupakan sumber daya yang berperan aktif dan dominan  dalam setiap kegiatan perusahaan. Karyawan menjadi perencana, pelaku, dan  penentu terwujudnya tujuan organisasi. Selain itu karyawan merupakan sumber  daya unik yang memiliki pikiran, perasaan, keinginan, status, dan latar belakang heterogen. Apabila pengelolaan karyawan dilakukan  dengan baik  maka  perusahaan akan mendapatkan sumber daya yang unggul. Oleh karena itu  pengelolaan karyawan dalam organisasi sangatlah penting  bagi pencapaian  keberhasilan organisasi.
Adapun pencapaian keberhasilan perusahaan  dapat dilakukan  dengan  meningkatkan kinerja karyawannya.  Kinerja merupakan  hasil atau tingkat  keberhasilan seseorang secara keseluruhan selama periode tertentu di dalam  melaksanakan tugas dibandingkan dengan berbagai kemungkinan, seperti standar  hasil kerja, target atau sasaran atau kriteria yang telah ditentukan terlebih dahulu  dan telah disepakati bersama (Rivai dan Basri, 2005).
Kinerja suatu perusahaan dicerminkan oleh kinerja karyawannya. Adapun  cara untuk mengukur kinerja karyawan adalah dengan melakukan penilaian  kinerja.

Universitas Sumatera Utara Penilaian kinerja adalah proses organisasi dalam menilai kinerja  karyawannya yang dilakukan dengan tujuan untuk memberikan feedbackkepada  karyawan dalam upaya memperbaiki tampilan kerjanya dan upaya meningkatkan  produktifitas organisasi, dan secara khusus dilakukan dalam kaitannya dengan  berbagai kebijaksanaan terhadap pegawai seperti untuk tujuan promosi, kenaikan  gaji, pendidikan dan pelatihan dan lain-lain (Hariandja, 2002).
Dalam  kenyataannya, kinerja seorang karyawan akan berbeda dengan  karyawan yang lain. Oleh sebab itu, agar kinerja dari setiap karyawan dapat  meningkat diperlukan suatu pendorong atau faktor yang dapat membuat kinerja  karyawan tersebut sesuai dengan yang diharapkan perusahaan.
Menurut Mangkuprawira dalam Gunawan (2004), faktor-  faktor yang  mempengaruhi kinerja antara lain: tingkat pendidikan, pengetahuan, keterampilan,  motivasi, kesehatan, pengalaman, iklim kerja, kepemimpinan, fasilitas kerja, dan  hubungan social. Dalam hal meningkatkan keterampilan, pengetahuan, maupun  pengalaman seseorang perusahaan dapat melaksanakan suatu program  pengembangan.
Menurut Hasibuan (2005) pengembangan adalah suatu usaha untuk  meningkatkan kemampuan teknis, teoritis, konseptual dan moral karyawan sesuai  dengan kebutuhan pekerjaan/ jabatan melalui pendidikan dan latihan.
Pengembangan karyawan dirasakan semakin penting bagi perusahaan  disebabkan oleh tuntutan pekerjaan atau jabatan dan juga diperlukan dalamrangka  meningkatkan pengetahuan, keterampilan, motivasi, pengalaman karyawan.
Universitas Sumatera Utara Setiap karyawan perusahaan dituntut agar dapat bekerja efektif, efisien, kualitas,  dan kuantitas pekerjaan atau jabatan sebagai akibat kemajuan teknologi dan  ketatnya persaingan di antara perusahaan sejenis. Dengan demikian perusahaan dituntut untuk memilih cara pengembangan yang sesuai dengan tujuan perusahaan  agar hasilnya mencapai sasaran.
Keberhasilan suatu program pengembangan didukung oleh beberapa faktor  yang antara lain: sasaran pegembangan yang jelas, adanya minat dan partisipasi  dari peserta pengembangan, kemampuan dan kecakapan instruktur dalam  menyampaikan materi pengembangan, materi pengembangan yang sesuai dengan  sasaran pengembangan, serta adanya fasilitas yang menunjang kebutuhan dalam  proses pengembangan.
Bank Sumut merupakan Bank Daerah Sumatera Utara yang telah melayani  masyarakat Sumatera Utara sejak tahun 1961. PT Bank Sumut telah banyak  memberikan kontribusi dalam pembangunan Daerah Sumatera Utara. PT. Bank  Sumut memiliki visi yaitu Menjadi bank andalan untuk membantu dan mendorong  pertumbuhan perekonomian dan pembangunan daerah di segala bidang serta  sebagai salah satu sumber pendapatan daerah dalam rangka peningkatan taraf  hidup rakyat.
Seperti perusahaan perbankan pada umumnya, Bank Sumut juga  menawarkan produk-produk penghimpunan yang antara lain TabunganSimpeda,  Tabungan Martabe, Tabungan Haji Makbul, Giro dan Deposito. Selain itu Bank  Sumut juga menawarkan produk penyaluran dana dalam bentuk kredit seperti:  Universitas Sumatera Utara Kredit Umum, Kredit Proyek, Kredit Angsuran Lainnya, Kredit Rekening Koran,  dan Kredit Multi Guna.
Guna menghadapi persaingan dalam bidang perbankan Bank Sumut  Cabang Iskandar Muda membutuhkan karyawan dalam memberikan pelayanan  terbaik kepada nasabah, kinerja karyawan adalah hal penting yang mendukung  pencapaian target perusahaan dan tentunya didukung dengan program  pengembangan karyawan yang efektif.
Permasalahan terhadap kinerja karyawan pada Bank Sumut Cabang  Iskandar Muda antara lain adalah: 1.  Adanya karyawan baru yang belum banyak pengalaman.
Salah satu permasalahan yang  menghambat kinerja perusahaan  adalah adanya karyawan baru yang umumnya belum memiliki pengalaman  sesuai dengan yang dibutuhkan perusahaan. Karyawan baru umumnya  hanya mempunyai kecakapan teoritis yang mereka peroleh dari bangku  kuliah. Sehingga teori dasar yang mereka kuasai belum dapat  diimplementasikan secara baik dalam pekerjaannya.
2.  Adanya keluhan nasabah terhadap pelayanan karyawan.
Berdasarkan hasil survey yang saya lakukan dengan menyebarkan  kuesioner mengenai pelayanan karyawan Bank Sumut Cabang Medan  Iskandar Muda yang dilaksanakan pada Bulan Maret 2011, dari 100  nasabah diketahui bahwa 51 nasabah menyatakan pernah mengeluh atas  pelayanan karyawan Bank Sumut Cabang Iskandar Muda (data terlampir).
Universitas Sumatera Utara Keluhan nasabah tersebut diantaranya adalah lamanya proses pelayanan,  adanya penumpukan nasabah pada jam-jam istirahat, dan lain-lain.
Berdasarkan permasalahan tersebut maka Bank Sumut Cabang Iskandar  Muda perlu melakukan pengembangan karyawan dalam rangka meningkatkan  kemampuan dan keterampilan baik bagi karyawan baru maupun karyawan lama  sehingga mereka dapat bekerja lebih efisien dan efektif pada jabatannya dan  dengan demikian kinerja karyawan pada Bank Sumut Cabang Iskandar Muda  meningkat, dan tujuan perusahaan dapat tercapai.


Download lengkap Versi PDF