Contoh Skripsi Computer Science:Implementasi Algoritma Elgamal Untuk Keamanan Sms Pada Android

BAB  1
PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang Masalah
 Komunikasi adalah kegiatan penting yang dilakukan seseorang atau instansi untuk berhubungan dengan orang lain atau instansi lain untuk saling berbagi informasi.Ada informasi yang dapat disebarluaskan ke masyarakat umum namun ada informasi yang harus dirahasiakan agar tidak terjadi penyalahgunaan. Informasi yang disampaikan dapat berupa tulisan. Jika tulisan atau pesan disampaikan secara langung dari pengirim kepada penerima pada saat itu juga dan tanpa melalui perantara apapun, maka hal tersebut dapat menjamin keamanan, keutuhan, dan keaslian pesan.
Namun jika pesan harus dikirim melalui perantara dan memerlukan waktu dalam proses pengirimannya, maka ada kemungkinan bahwa pesan akan mengalami penyadapan sehingga pesan rahasia diketahui pihak yang tidak seharusnya atau kemungkinan pesan mengalami perubahan sebelum sampai ke tujuan sebenarnya.
Berbagai macam layanan komunikasi tersedia saat ini, seperti SMS (Short Message Service) yang kita kenal dengan pesan singkat. SMS merupakan layanan komunikasi yang sangat umum digunakan masyarakat. Seorang pengirim pesan yang hendak mengirim SMS kepada rekannya, pesan tersebut bersifat rahasia dan penting sehingga tidak seorang pun boleh membaca pesan tersebut, padahal bila admin server sedang iseng, sangat mungkin dia akan membaca pesan-pesan yang ada di servernya.
Penerima pun ingin memastikan pengirim merupakan orang yang dikenalnya, bukan orang yang berpura-pura menjadi rekannya.
Untuk menjaga keamanan pesan yang bersifat rahasia dapat dilakukan dengan menerapkan metode kriptografi. Kriptografi adalah ilmu untuk menjaga keamanan pesan yang dapat digunakan untuk menjaga kerahasiaan pesan, keaslian pesan dan keaslian pengirim. Ada banyak algortima kriptografi, algoritma yang digunakan dalam penelitian ini adalah algoritma ElGamal.
Algoritma ElGamal adalahan salah satu algoritma asimetris yang menggunakan kunci publik dan kunci privat. Algoritma ElGamal terdiri dari dua bagian yaitu fungsi enkripsi dan dekripsi. Enkripsi adalah teknik untuk membuat pesan menjadi tidak dapat dibaca. Dekripsi adalah proses kebalikan dari enkripsi.
Oleh karena itu, pada penelitian ini, penulis akan mengembangkan sebuah Aplikasi kriptografi untuk enkripsi dan dekripsi pesan berbasis Android yang bertujuan untuk pengamanan pesan serta menjaga keaslian pengirim dan penerima pesan.

Berdasarkan latar belakang yang telah penulis uraikan, maka dilakukan penelitian dengan judul “Implementasi Algoritma ElGamal Untuk Keamanan SMS Pada Android”.

Contoh Skripsi Computer Science:Implementasi Algoritma Elgamal Untuk Keamanan Sms Pada Android
Downloads  Versi PDF >>>>>>>Klik Disini 

Bab I
Downloads
Bab II
 Downloads 
 Bab  III - V
 Downloads 
Daftar Pustaka
 Downloads 
Lampiran
Downloads 

Artikel terkait skripsi diantaranya : contoh proposal penelitian kualitatif, contoh proposal penelitian kuantitatif,contoh judul skripsi, contoh skripsi,contoh proposal,download skripsi, proposal skripsi, Kumpulan Contoh skripsi, contoh artikel, contoh makalah,proposal penelitian, karya tulis, judul seminar akuntansi, proposal tentang, beasiswa disertasi, laporan ta, tugas ta, tesis akuntansi keuangan, tesis kesehatan, proposal tesis akuntansi, contoh-contoh tesis, tesis gratis, tesis contoh, contoh bab 1 tugas akhir, kumpulan tugas akhir akuntansi, proposal pengajuan tugas akhir, contoh laporan tugas akhir akuntansi, judul tugas akhir jurusan akuntansi.