Contoh Skripsi Kedokteran:Hubungan Kuantitas Tidur dengan Memori Jangka Pendek Siswa Kelas VIII SMP



BAB I
PENDAHULUAN
1.1.  Latar Belakang  
Remaja adalah periode kritis antara masa anak – anak dan masa dewasa (WHO). Masa remaja selalu disertai dengan perubahan aspek biologis, kognitif,  emosional, dan sosial yang selalu didahului dengan kematangan seksual. Seluruh  perubahan ini akan berakibat pada perubahan aktivitas yang semakin banyak  dilakukan. Energi yang terbuang akibat peningkatan aktivitas ini harus diimbangi  dengan nutrisi sehat, istirahat, dan tidur yang cukup (Colrain,2011).

Tidur adalah proses pemulihan tubuh. Tidur yang tidak cukup pada remaja  akan memberi dampak negatif pada fisik, emosional, kognitif, dan perkembangan  sosial mereka (Meltzer, 2013).Menurut data World Association of Sleep Medicine  (WASM) diberitahukan 45% penduduk dunia mengalami gangguan tidur dengan  beberapa kondisi, meliputi insomnia, Restless Legs Syndrome (RLS), kurang durasi  tidur, dan gangguan tidur yang berhubungan dengan gangguan saluran nafas,  seperti Obstructive Sleep Apnoe (OSA).Gangguan tidur juga dapat menyebabkan  banyak masalah kesehatan, seperti hipertensi, penyakit jantung, stroke, dan  diabetes. Penurunan kualitas tidur juga meningkatkan risiko terjadinya obesitas  (Mitchell, 2013). Gangguan tidur seperti kurang tidur juga dapat menyebabkan  gangguan aktivitas otak, seperti gangguan mood, konsentrasi, memori, dan  motivasi.  Penelitian juga membuktikan angka peningkatan terjadinya kejadian  kecelakaan lalu lintas pada orang –orang yang mengalami gangguan tidur (Pizza, 2009).
National Sleep Foundation mencatat bahwa di Amerika terdapat paling  sedikitnya 40 juta orang menderita gangguan tidur di dunia dan 69  persennya  adalah anak-anak dan remaja. Leger dkk mendapatkan dari 10132 penduduk dunia, (3692 dari AS, 1002 dari Perancis, 1001 dari Jerman, 1001 dari Italia, 1002 dari  Spanyol, 1000 dari UK, dan 116 dari Jepang) terdapat 56% dari AS, 34% dari  Perancis, 33% dari Jerman, 30% dari Italia,23% dari Spanyol, 36% dari UK, dan  23% dari Jepang mengalami gangguan tidur.  Penelitian sebelumnya oleh Short  melaporkan bahwa 66% dari 308 remaja (umur 13-17 tahun) di sekolah menengah  di Australia Selatan mengalami gangguan tidur. Mereka juga mencatat bahwa  indikator utamanya adalah kurangnya durasi tidur, yakni dibawah 8 jam tiap malam  dan kesulitan bangun di pagi hari.


Contoh Skripsi Kedokteran:Hubungan Kuantitas Tidur dengan Memori Jangka Pendek Siswa Kelas VIII SMP
Downloads  Versi PDF >>>>>>>Klik Disini 

Bab I
Downloads
Bab II
 Downloads 
 Bab  III - V
 Downloads 
Daftar Pustaka
 Downloads 
Lampiran
Downloads 

Artikel terkait skripsi diantaranya : contoh proposal penelitian kualitatif, contoh proposal penelitian kuantitatif,contoh judul skripsi, contoh skripsi,contoh proposal,download skripsi, proposal skripsi, Kumpulan Contoh skripsi, contoh artikel, contoh makalah,proposal penelitian, karya tulis, judul seminar akuntansi, proposal tentang, beasiswa disertasi, laporan ta, tugas ta, tesis akuntansi keuangan, tesis kesehatan, proposal tesis akuntansi, contoh-contoh tesis, tesis gratis, tesis contoh, contoh bab 1 tugas akhir, kumpulan tugas akhir akuntansi, proposal pengajuan tugas akhir, contoh laporan tugas akhir akuntansi, judul tugas akhir jurusan akuntansi.