Contoh Skripsi Civil Engineering:Pengaruh Infiltrasi dan Permeabilitas Terhadap Sumur Resapan di Kawasan Perumahan



BAB I
 PENDAHULUAN  
1.1    Latar Belakang
Pengembangan  perumahan  di  perkotaan  yang  demikian  pesatnya,  mengakibatkan makin berkurangnya daerah resapan air hujan, karena meningkatnya  luas  daerah  yang  ditutupi  oleh  perumahan  mengakibatkan  tidak  berlangsungnya  dengan baik proses infiltrasi air ke dalam tanah sementara itu waktu berkumpulnya  air  (time of concentration)jauh lebih pendek, sehingga akumulasi air hujan yang  terkumpul melampaui kapasitas drainase yang ada. Begitu halnya yang terjadi di kota    saat  ini,  dimana  kota    merupakan  kawasan  yang  penduduknya  memiliki  aktifitas  padat  seperti  kegiatan  industri,  perdagangan,  perkantoran,  pendidikan,  tentunya  menjadi  sasaran  berkembangnya  rumah  tinggal  berbentuk  komplek perumahan yang dapat menyebabkan bertambah luasnya lapisan kedap air  dan juga kebutuhan akan air.
Seperti di kawasan Perumahan Taman Setia Budi Indah  II  pada  saat  musim  hujan  terdapat  banyak  genangan  di  sekitar  lapisan  kedap  air  karena air yang jatuh tidak dapat langsung meresap ke dalam tanah dengan baik.
  Gambar 1.1 Genangan air saat hujan di Perumahan Taman Setia Budi Indah II  Pengalihan  lahan  merupakan  salah  satu  faktor  penyebab  banjir  dan  menurunnya  permukaan  air  tanah  di  kawasan  perumahan.  Pengalihan  lahan  hijau  seperti  menjadi  perumahan  menyebabkan  tidak  adanya  lagi  area  terbuka  sebagai  daerah  resapan  air,  sehingga  air  meresap  ke  dalam  tanah  semakin  kecil  dan  memperbesar  volume  aliran  air  permukaan.  Hal-hal  tersebut  tentunya  sangat  berlawanan dengan pemenuhan kebutuhan manusia itu sendiri akan sumber daya air,  oleh  sebab  itu  permasalahan  mengenai  air  atau  air  hujan  harus  mendapatkan  penanganan  yang  serius.  Pengelelolaan  yang  tidak  baik  pada  air  hujan  akan  dapat  mengakibatkan  efek-efek  buruk  bagi  lingkungan  dan  air  tanah.  Efek-efek  buruk  tersebut  antara  lain  banyaknya  genangan-genangan  air  yang  menyebabkan  lingkungan menjadi kotor, berkembang biaknya nyamuk penyebab demam berdarah,  dan apabila tidak diresapkan dengan baik akan menyebabkan berkurangnya pasokan  air  tanah.  Untuk  menanggulangi  permasalahan  tersebut,  air  hujan  sebaiknya  diresapkan ke dalam tanah menggunakan sumur resapan. Dalam pengelolaan drainasi  juga timbul pemikiran dan usaha merubah paradigma lama pengaliran drainasi yaitu  “pengaliran  secepat-cepatnya” menjadi  paradigma  baru  yaitu  “mempertahankan  keseimbangan air”.Untuk menjawab tantangan tersebut perlu dilakukan upaya yang  sungguh-sungguh  dalam  pelestarian  sumber  daya  air  yaitu  agar  air  memperoleh  kesempatan meresap ke dalam tanah (Siswanto, 2001).


Contoh Skripsi Civil Engineering:Pengaruh Infiltrasi dan Permeabilitas Terhadap Sumur Resapan di Kawasan Perumahan
Downloads  Versi PDF >>>>>>>Klik Disini 

Bab I
Downloads
Bab II
 Downloads 
 Bab  III - V
 Downloads 
Daftar Pustaka
 Downloads 
Lampiran
Downloads 

Artikel terkait skripsi diantaranya : contoh proposal penelitian kualitatif, contoh proposal penelitian kuantitatif,contoh judul skripsi, contoh skripsi,contoh proposal,download skripsi, proposal skripsi, Kumpulan Contoh skripsi, contoh artikel, contoh makalah,proposal penelitian, karya tulis, judul seminar akuntansi, proposal tentang, beasiswa disertasi, laporan ta, tugas ta, tesis akuntansi keuangan, tesis kesehatan, proposal tesis akuntansi, contoh-contoh tesis, tesis gratis, tesis contoh, contoh bab 1 tugas akhir, kumpulan tugas akhir akuntansi, proposal pengajuan tugas akhir, contoh laporan tugas akhir akuntansi, judul tugas akhir jurusan akuntansi.