Skripsi Chemical Engineering:Pra Rancangan Pabrik Pembuatan Etanol Dari Ubi Kayu Dengan Kapasitas 90.000 kLTahun


BAB I PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang Masa depan tanaman ubi kayu akan semakin baik. Perhatian yang diberikan  kepada tanaman ini terutama oleh para ahli ekonomi, pangan, pakan, dan penduduk  semakin meningkat dari tahun ketahun. Bersamaan dengan hal tersebut, semakin  meningkat pula aktivitas-aktivitas industri pengolahan dengan ubi kayu sebagai bahan  baku utamanya. Diantara usaha-usaha industri tersebut dapat disebutkan : pabrik-pabrik  sirup glukosa, alkohol, asam sitrat, dan lain-lain.
Etanol (etil alkohol) telah dikenal orang sejak awal peradaban manusia. Secara  tidak sengaja bahan ini dihasilkan dari peragian spontan bahan-bahan yang mengandung  gula, dan berangsur-angsur orang berusaha mengendalikan peragian tersebut sehingga  diperoleh alkohol. Cara memisahkan alkohol pertama kali dilakukan oleh bangsa Mesir,  kemudian oleh orang Arab dikembangkan dengan “seni” destilasi antara abad ke-7 dan  ke-12 masehi (Anonim, 2010).

Meskipun pengetahuan tentang alkohol dan bagaimana cara memisahkannya  sudah lama sekali berkembang, namun perkembangan teknologi dan peralatannya  ternyata sangat lambat. Baru pada tahun 1808 untuk pertama kalinya dibangun pabrik  penyulingan dengan sistem kontinyu di Prancis oleh Cellier dan Blumenthal. Sedangkan  pembuatan etanol dengan bahan baku ubi kayu telah dikembangkan di Brazil antara  tahun 1932-1945 dengan mendirikan tiga pabrik (Anonim, 2011).
Etanol merupakan salah satu produk dengan proses penyulingan, berupa cairan  yang mempunyai warna jernih dengan bau khas alkohol. Dalam kehidupan sehari-hari  yang dimaksud dengan alkohol adalah Ethyl Alkohol atau Etanol dengan rumus molekul  C2H5OH yang banyak dibutuhkan dibidang farmasi kedokteran, kosmetik, bumbu rokok  dan minuman juga digunakan sebagai bahan bakar. Sebelum dimanfaatkan sebagai bahan  bakar, Etanol hasil destilasi tersebut terlebih dahulu didehidrasi secara kimia. Kegunaan  dibidang industri antara lain sebagai solvent, baik itu zat organik maupun zat anorganik.
Produksi ubi kayu mempunyai pangsa pasar yang relatif besar di dalam dan luar  negeri. Hal ini dapat dibuktikan bahwa pada tahun 2009 tepatnya Palu, Sulawesi Tengah  mampu menghasilkan ubi kayu sebesar 10135 ton. Di Indonesia etanol memeiliki pangsa   pasar yang cukup besar karena memiliki banyak manfaat. Untuk sekarang ini produksi etanol di  Indonesia cukup tinggi, seperti yang terlihat pada Tabel 1.1 berikut : Tabel 1.1 Data Produksi Etanol dari Ubi Kayu Secara Nasional  No  Tahun  Produksi (kL/tahun )  2  3  4  5  6   2004  2005  2006  2007  2008  71.
82.947  85.338  86.242  91.735  100.638  Sumber : BPS Indonesia,  Dari data tersebut memperlihatkan terjadinya peningkatan dari tahun ke tahun  pada produksi etanol.
1.2 Perumusan Masalah Sehubungan dengan meningkatnya produksi ubi kayu serta tingginya kebutuhan  akan etanol setiap tahun, maka diperlukan suatu usaha untuk memanfaatkan etanol  tersebut dengan mendirikan pabrik etanol. Indonesia memiliki peluang untuk  memproduksi etanol dalam pemenuhan kebutuhan dalam negeri. Untuk tujuan tersebut,  maka perlu adanya pra-rancangan pabrik etanol dari ubi kayu.
1.3 Tujuan Pra Rancangan Pabrik  Tujuan pra rancangan pabrik pembuatan etanol dari ubi kayu adalah untuk  menerapkan disiplin ilmu teknik kimia, khsnya dibidang prarancangan, proses,  operasi teknik kimia dan evaluasi ekonomi pabrik sehingga akan memberikan gambaran  kelayakan pra rancangan pabrik pembuatan etanol.
1.4 Manfaat Pra Rancangan Pabrik Pra rancangan pabrik etanol dapat bermanfaat untuk informasi awal bagi para  investor yang akan mendirikan pabrik tersebut. Karena dengan adanya pabrik tersebut,   dapat mengurangi tingkat impor Indonesia terhadap etanol. Disamping itu, juga untuk  memanfaatkan sumber daya alam Indonesia dan memberikan nilai tambah pada bahan  baku. Manfaat lain yang ingin dicapai dengan didirikannya pabrik ini adalah akan  terbukanya lapangan kerja dan memacu rakyat untuk meningkatkan produksi dalam  negeri yang pada akhirnya akan meningkatkan kesejahteraan rakyat.


Skripsi Chemical Engineering:Pra Rancangan Pabrik Pembuatan Etanol Dari Ubi Kayu Dengan Kapasitas 90.000 kLTahun
Download lengkap Versi PDF >>>>>>>KLIK DISINI

Bab I
Download 
 Bab II
 Download 
 Bab III - V
 Download 
Daftar Pustaka
 Download 
Lampiran
Download