Contoh Skripsi Agronomy:Pengaruh pematahan dormansi terhadap persentase daya kecambah dan pertumbuhan vegetatif tanaman mucuna




PENDAHULUAN
 Latar Belakang
 Mucuna bracteatamerupakan tanaman penutup tanah yang juga  merupakan tanaman yang relatif baru penggunaannya di perkebunan. Tanaman  penutup tanah ini pada mulanya banyak dijumpai di negara bagian Tripura India  Utara, yang di introduksi oleh Golden Hopedari Malaysia pada 1991. Tanaman  ini merupakan tanaman yang memenuhi persyaratan sebagai tanaman penutup  tanah (Harahap dan Subronto, 2004).

Mucuna bracteatamerupakan kacangan penutup tanah yang dinilai relatif  lebih mampu menekan pertumbuhan gulma pesaing, selain itu memiliki  keunggulan antara lain pertumbuhan yang cepat serta menghasilkan biomassa  yang tinggi, mudah ditanam dengan input yang rendah, tidak disukai ternak  karena daunnya mengandung fenol yang tinggi, toleran terhadap serangan hama  dan penyakit, memiliki perakaran yang dalam sehingga dapat memperbaiki sifat  fisik tanah, dan menghasilkan serasah yang tinggi sebagai humus yang terurai  lambat sehingga menambah kesuburan tanah dan mengurangi laju erosi tanah,  serta leguminosa yang dapat menambatN bebas dari udara (Harahap et al., 2008).
Di perkebunan karet tanaman mucuna memiliki peranan yang sangat  penting antara lain meningkatkan kesuburan tanah, mecegah erosi, memperbaiki  sifat fisik tanah, menekan pertumbuhan gulma, meningkatkan keseragaman lilit  batang karet dan dapat meningkatkan produktifitas lahan berupa berat kering  karet/satuan luas/satuan waktu sepanjang umur ekonomis tanaman karet  (Sumarmadji, 1986).
 Biji Mucuna bracteataadalah salah satu tanaman dari famili leguminosae  yang memiliki masa dormansi yang cukup lama. Dormansi ini disebabkan oleh  keadaan fisik dari kulit biji. Lapisan kulit yang keras menghambat penyerapan air  dan gas ke dalam biji sehingga proses perkecambahan tidak terjadi. Selain itu,  kulit benih juga menjadi penghalang munculnya kecambah pada proses  perkecambahan (Wirawan dan Wahyuni, 2002).   Kendala yang masih dihadapi dalam perbanyakan Mucuna bracteata  melalui biji adalah perbanyakan melalui biji menghasilkan persentase daya  kecambah sangat rendah, dikarenakan biji Mucuna bracteatamemiliki kulit yang  keras sehingga dalam perbanyakan melalui biji memerlukan perlakuan khs  seperti pengguntingan kulit biji (skarifikasi), perendaman dengan air panas dan  perendaman dengan asam sulfat pekat dengan konsentrasi 85% selama 30 menit  (Sebayang et al., 2002).

Contoh Skripsi Agronomy:Pengaruh pematahan dormansi terhadap persentase daya kecambah dan pertumbuhan vegetatif tanaman mucuna
Downloads  Versi PDF >>>>>>>Klik Disini 

Bab I
Downloads
Bab II
 Downloads 
 Bab  III - V
 Downloads 
Daftar Pustaka
 Downloads 
Lampiran
Downloads 

Artikel terkait skripsi diantaranya : contoh proposal penelitian kualitatif, contoh proposal penelitian kuantitatif,contoh judul skripsi, contoh skripsi,contoh proposal,download skripsi, proposal skripsi, Kumpulan Contoh skripsi, contoh artikel, contoh makalah,proposal penelitian, karya tulis, judul seminar akuntansi, proposal tentang, beasiswa disertasi, laporan ta, tugas ta, tesis akuntansi keuangan, tesis kesehatan, proposal tesis akuntansi, contoh-contoh tesis, tesis gratis, tesis contoh, contoh bab 1 tugas akhir, kumpulan tugas akhir akuntansi, proposal pengajuan tugas akhir, contoh laporan tugas akhir akuntansi, judul tugas akhir jurusan akuntansi.