Contoh skripsi hukum Internasional:Perlindungan Hukum Terhadap Wartawan Yang Bertugas Di Wilayah Konflik Ditinjau Dari Hukum Humaniter Internasional



BAB I  
PENDAHULUAN  
A.  Latar Belakang  
Konflik dan kekerasan merupakan topik menarik yang terus dipelajari  sebagai bentuk-bentuk interaksi antar aktor internasional.Perang merupakan  tingkat tertinggi dari konflik antara duabelah pihak atau lebih yang selalu  berkaitan dengan aturan-aturan yang mengikat. Hukum Perang atau Hukum  Humaniter Internasional memiliki sejarah yang sudah sangat lama bahkan sama  tuanya dengan peradaban manusia, naluriuntuk mempertahankan diri kemudian  membawa keinsyafaan bahwa cara berperang yang tidak mengenal batas itu  merugikan manusia, sehingga kemudian diadakanlah pembatasan-pembatasan  yang menetapkan ketentuan perang antar bangsa.

 Pada awalnya ada beberapa aturan tidak tertulis berdasarkan kebiasaan  yang mengatur tentang konflik bersenjata. Kemudian perjanjian-perjanjian  bilateral (kartel) yang kerincian aturannya berbeda-beda, perlahan-lahan mulai  diberlakukan. pihak-pihak yang berperang kadangkala meratifikasinya setelah  pertempuran berakhir.
Pada umumnya aturan tentang perang itu termuat dalam aturan tingkah  laku, moral, dan agama. Hukum untuk perlindungan bagi kelompok orang tertentu  meliputi selama konflik bersenjata dapat ditelri kembali melalui sejarah di  hampir semua Negara atau peradaban di dunia, kelompok orang tertentu itu  meliputi penduduk sipil, anak-anak, perempuan, kombatan yang meletakkan                                                                http://dewaarka.wordpress.com/ 2010/ 03/08/ hukum humaniter internasional.
 2        senjata dan tawanan perang. Istilah hukum humaniter atau lengkapnya disebut  International Humanitarial law Applicable in Armed Conflict, pada awalnya  dikenal sebagai Hukum Perang (laws of war) yang kemudian berkembang  menjadi hukum sengketa bersenjata (laws of arms conflict) dan pada akhirnya  dikenal dengan istilah hukum humaniter.
Istilah Hukum humaniter sendiri merupakan istilah yang relatif baru yang  lahir sekitar tahun 1970-an dengan diadakannya  Conference of Government  Expert on the Reaffirmation and Development in Armed Conflictpada tahun 1971,  sebagai bidang baru dalam hukum internasional, berikut beberapa definisi  mengenai Hukum Humaniter :  1)  Geza Herzeg : ”Part of the rule of public international law which serve as  the protection of individuals in time of armed conflict, its place is beside  the norm of warfare it is closely related to them but must be clearly  distinguish from these it’s purpose and being different” (Bagian dari  aturan-aturan Hukum  Internasional publik  yang berfungsi sebagai  perlindungan individu dalam waktu bersenjata konflik, tempatnya adalah  disamping norma peperangan itu terkait dengan mereka tetapi harus jelas  membedakan dari ini yang tujuandan semangat yang berbeda).”  2)  Jean Pictet : “International humanitarian law in the wide sense is  constitutional legal provision, whether written and customary, ensuring  respect for individual and his well being” (Hukum Internasional  kemanusiaan dalam arti luas konstitusional hukum promosion, baik tertulis   3        dan adat, menjamin penghormatan terhadap individu dan  kesejahteraannya).


Contoh skripsi hukum Internasional:Perlindungan Hukum Terhadap Wartawan Yang Bertugas Di Wilayah Konflik Ditinjau Dari Hukum Humaniter Internasional
Downloads  Versi PDF >>>>>>>Klik Disini 

Bab I
Downloads
Bab II
 Downloads 
 Bab  III - V
 Downloads 
Daftar Pustaka
 Downloads 
Lampiran
Downloads 

Artikel terkait skripsi diantaranya : contoh proposal penelitian kualitatif, contoh proposal penelitian kuantitatif,contoh judul skripsi, contoh skripsi,contoh proposal,download skripsi, proposal skripsi, Kumpulan Contoh skripsi, contoh artikel, contoh makalah,proposal penelitian, karya tulis, judul seminar akuntansi, proposal tentang, beasiswa disertasi, laporan ta, tugas ta, tesis akuntansi keuangan, tesis kesehatan, proposal tesis akuntansi, contoh-contoh tesis, tesis gratis, tesis contoh, contoh bab 1 tugas akhir, kumpulan tugas akhir akuntansi, proposal pengajuan tugas akhir, contoh laporan tugas akhir akuntansi, judul tugas akhir jurusan akuntansi.