Contoh Skripsi Civil Engineering:Estimasi Nilai Parameter Kompaksi Berdasarkan Nilai Klasifikasi Tanah Pada Proyek Jalan Raya



BAB I
PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang
Kekuatan  tanah  dasar  (subgrade)  pada  konstruksi  perkerasan  jalan  bergantung  pada  nilai  kepadatan  lapisan  tanah  dasar  tersebut.  Kepadatan  Laboratorium  ditentukan  dengan  melakukan  Proctor  Compaction  Test  pada  beberapa  contoh  tanah  dengan  kadar  air  yang  bervariasi.  Hasil  yang  diperoleh  berupa nilai parameter Kompaksi yaitu Berat Isi Kering Maksimum  (γdmaks)  pada  saat Kadar Air Optimum  (wopt). Sedangkan kepadatan lapangan diperoleh dengan  Sand Cone  Test  atau  Dynamic Cone Penetrometer Test  yang menghasilkan nilai  Berat Isi Kering Maksimum (γdmaks) lapangan (Bowles, 1989).

Proses  penentuan  Berat  Isi  Kering  Maksimum  (γdmaks)  dan  Kadar  Air  Optimum  (wopt)  di laboratorium memerlukan bahan yang cukup banyak, operator  laboratorium  yang  handal  serta  menyita  waktu.  Sementara  spesifikasi  juga  mengisyaratkan program rutin kontrol kualitas untuk penentuan Indeks Plastis dan  gradasi  yang  relatif  memerlukan  bahan  yang  lebih  sedikit  dan  menghasilkan  klasifikasi  tanah/bahan  tertentu.  Jika  hasil  klasifikasi  ini   bisa  digunakan  untuk  mengestimasi  Berat Isi Kering Maksimum (γdmaks)  dan Kadar Air Optimum (wopt) material subgrade maka dapat dihemat waktu, tenaga dan biaya pada pelaksanaan  pekerjaannya. Hal ini juga merupakan klarifikasi (cross check) terhadap pekerjaan  yang dilakukan teknisi di laboratorium (Muis, Z.A., 1998).
Dalam  penelitian  ini  akan  diestimasi  nilai  parameter  kompaksi  suatu  material subgrade pada proyek jalan raya berdasarkan data klasifikasi tanah.
  1.2   Perumusan Masalah
Bagaimanakah estimasi nilai parameter kompaksi suatu material  subgrade  pada proyek jalan raya berdasarkan data klasifikasi tanah? 1.3  Tujuan Penelitian Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengestimasi parameter kompaksi  yaitu  Berat  Isi  Kering  Maksimum  (γdmaks)  dan  Kadar  Air  Optimum  (wopt)  suatu  material subgrade pada proyek jalan raya berdasarkan data nilai klasifikasi tanah.
1.4  Manfaat Penelitian
Manfaat  penelitian  ini  adalah  sebagai  bahan  pertimbangan  atau  acuan  didalam  mempersingkat  waktu,  tenaga  dan  biaya  kontrol  bahan  timbunan  atau  galian untuk lapisan subgrade pada proyek jalan raya.


Contoh Skripsi Civil Engineering:Estimasi Nilai Parameter Kompaksi Berdasarkan Nilai Klasifikasi Tanah Pada Proyek Jalan Raya
Downloads  Versi PDF >>>>>>>Klik Disini 

Bab I
Downloads
Bab II
 Downloads 
 Bab  III - V
 Downloads 
Daftar Pustaka
 Downloads 
Lampiran
Downloads 

Artikel terkait skripsi diantaranya : contoh proposal penelitian kualitatif, contoh proposal penelitian kuantitatif,contoh judul skripsi, contoh skripsi,contoh proposal,download skripsi, proposal skripsi, Kumpulan Contoh skripsi, contoh artikel, contoh makalah,proposal penelitian, karya tulis, judul seminar akuntansi, proposal tentang, beasiswa disertasi, laporan ta, tugas ta, tesis akuntansi keuangan, tesis kesehatan, proposal tesis akuntansi, contoh-contoh tesis, tesis gratis, tesis contoh, contoh bab 1 tugas akhir, kumpulan tugas akhir akuntansi, proposal pengajuan tugas akhir, contoh laporan tugas akhir akuntansi, judul tugas akhir jurusan akuntansi.